Kredit Multiguna, Ragam Alasan & Keuntungan Dalam Pinjaman

Take Over KPR
05 Juli 2022
Bagikan:
Kredit Multiguna, Ragam Alasan & Keuntungan Dalam Pinjaman

Kredit Multiguna, Ragam Alasan & Keuntungan Dalam Pinjaman. KPR Multiguna merupakan jenis kredit yang dapat digunakan untuk berbagai macam kebutuhan yang umumnya bersifat konsumtif. Kredit tersebut diminati banyak penggunanya karena memiliki banyak kelebihan. Contohnya seperti prosedur pinjaman yang cukup mudah, plafon pinjaman lebih besar, hingga jangka waktu (tenor) yang bisa dipilih sesuai kemampuan Anda. Kredit jenis tersebut merupakan produk lembaga perbankan/lembaga keuangan lainnya yang menawarkan pinjaman dengan agunan/jaminan. Nilai jaminan kredit multiguna harus bernilai sama atau lebih besar dari jumlah pinjaman yang diajukan. Hal itulah yang menjadi alasan tidak semua benda atau harta bisa dijadikan untuk kredit multiguna. Lalu, apa aset yang dapat dijadikan jaminan untuk kredit multiguna? Salah satunya adalah kelengkapan dokumen rumah. Karena rumah akan menjadi jaminan pinjaman, maka penting bagi bank untuk memeriksa kelengkapan dokumen saat mengajukan KPR Multiguna.

Keunggulan KPR Multiguna

Keunggulan dari KPR Multiguna itu sendiri sangat beragam. Mulai dari cicilan yang lebih murah dari KTA, memiliki tenor yang panjang sehingga memudahkan para peminjamnya, dan berfungsi untuk segala kebutuhan yang Anda perlukan dari dana pendidikan hingga biaya pernikahan. Selengkapnya, simak yuk penjelasan lebih lanjut di bawah ini:

1. Cicilan Lebih Murah dari KTA

Kredit tanpa agunan bisa diambil tanpa memberikan agunan atau jaminan. Jenis kredit KTA sangat berguna kalau kita butuh dana segera tapi gak bisa atau gak mau menjaminkan asset. Namun, limit pinjaman KTA terbatas sedangkan KPR Multiguna bisa mencapai 50% dari nilai asset yang dimiliki nasabah. Tenor KTA juga terbilang pendek hanya berkisar 1-2 tahun, berbeda dengan multiguna yang bisa mencapai 10 tahun. Suku bunga pinjaman yang diberikan KTA pun cenderung tinggi, yaitu sekitar 1 – 1,8 persen per bulan, meskipun sifatnya adalah tetap/flat. Berbanding terbalik dengan suku bunga KPR Multiguna yang di bawah satu persen saja per bulannya. Hal ini menjadi kriteria utama yang paling banyak dicari para debitur sebelum mengajukan pinjaman. Nilai yang harus dibayarkan tiap bulannya pun ada yang menggunakan sistem flat sehingga memudahkan bagi debitur.

2. Memiliki Tenor yang Panjang

Kelebihan lainnya dari KPR Multiguna adalah memiliki tenor atau jangka waktu yang panjang. Masa tenor yang disediakan bisa mencapai 25 tahun. Cukup panjang bukan jangka waktu yang diberikan? Hal tersebut membuat Anda tidak perlu terdesak setiap bulannya untuk melunasi cicilan. Jumlah cicilan yang dibayarkan perbulannnya tentu juga mempengaruhi jangka waktu tenor yang nanti akan diberikan. Semakin ringan cicilannya, semakin panjang tenor yang akan didapatkan. Namun yang perlu diingat, semakin panjang tenor maka bunga juga akan semakin besar.

3. Bisa digunakan Untuk Beragam Tujuan

Karena limit yang ditawarkan oleh KPR Multiguna cukup besar, dana yang didapatkan setelah pinjaman cair nanti dapat digunakan untuk berbagai kebutuhan. Sebagai contoh bisa untuk biaya pendidikan anak hingga biaya pernihakan. Bahkan, bisa untuk renovasi rumah menjelang hari raya. Hal menarik lainnya adalah KPR Multiguna dapat digunakan untuk modal usaha, jadi keuntungan usaha yang didapatkan dari hasil usaha nanti bisa dibayarkan untuk cicilannya. Berikut penjelasannya:

  • Tingginya biaya pendidikan menjadi pemicu banyak orang untuk berhenti melanjutkan studi hingga sarjana karena kondisi finansial yang kurang mendukung. Hal tersebut dapat menghambat siapapun yang ingin mengejar cita-cita tinggi. Karena dengan memiliki ijazah hingga sarjana kemungkinan besar peluang pekerjaan pun akan semakin terbuka lebar dan mimpi yang diharapkan dapat diwujudkan. Jangan sampai dana pendidikan yang kurang menjadi halangan untuk terus mengejar mimpi dan cita-cita. Memanfaatkan pinjaman uang merupakan solusi untuk dapat memenuhi dana pendidikan yang masih kurang, cita-cita pun masih dapat dikejar meski kondisi finansial sedang tidak dalam keadaan yang baik dengan mengajukan KPR Multiguna.
  • Fungsi lainnya pun juga bisa digunakan sebagai biaya pernikahan. Banyak pasangan yang enggan merepotkan pihak keluarganya masing-masing. Sebagai alternatif, pasangan yang ingin menikah dapat mengajukan KPR Multiguna untuk membantu meringankan pembiayaan pernikahan. Namun yang perlu diingat, bahwa sebaiknya pelaku pengajuan peminjaman mengatur kemampuan keuangannya dalam membayarkan cicilannya nanti agar tidak merepotkan dikemudian hari.
  • Selain untuk membiayai dana pendidikan dan biaya pernikahan, uang yang diajukan dari KPR Multiguna juga dapat digunakan sebagai renovasi rumah menjelang hari raya. Tradisi untuk mempercantik hunian biasa dilakukan sebelum hari raya agar ketika sanak saudara berkunjung merasakan kenyamanan dalam rumah pemiliknya. Renovasi rumah pun juga akan meningkatkan value dari rumah itu sendiri jika suatu saat Anda akan menjual rumah Anda.

4. Cara untuk Mengajukan KPR Multiguna

Dari beberapa poin di atas, dapat disimpulkan bahwa KPR Multiguna memiliki banyak keunggulan yang memudahkan para calon peminjamnya. Namun, apa sih syaratnya untuk mengajukan KPR Multiguna? Syaratnya adalah sertifikat rumah yang dihuni sudah balik nama atas nama debitur/calon debitur. Kedua, sertifikat sudah pecah per unit, Ketiga, memiliki IMB dan PBB, dan terakhir tentunya wajib berusia 21 tahun. Jika Anda tidak memiliki waktu yang cukup dalam mengetahui beberapa dokumen lain yang harus dipenuhi, Anda dapat berkonsultasi secara gratis kepada kami. Tim Mortgage Master siap membantu Anda mencari alternatif KPR multiguna terbaik hingga prosesnya selesai.

5. Contoh Simulasi Kredit Multiguna

Bapak Indra berusia 40 tahun berprofesi sebagai karyawan swasta. Memiliki penghasilan 10 juta rupiah. memiliki rumah yang memiliki nilai seharga 700 juta di bilangan Tangerang Selatan. Ia ingin merenovasi rumahnya namun tidak memiliki biaya yang cukup. Akhirnya beliau mengajukan pinjaman KPR Multiguna seharga 200 juta dengan tenor 10 tahun. Berikut tabulasinya:

new 1.png

Dengan melakukan renovasi, rumah tersebut memiliki potensi yang cukup tinggi dalam kenaikkan value dalam 10 tahun kedepan dengan syarat dan ketentuan yang berlaku. Itulah beberapa informasi seputar KPR Multiguna. Ada pertanyaan? Tanya Mortgage Master Aja!

Bagikan:
Artikel Terkait
Logo
kominfokominfo QR

Mortgage Master Indonesia adalah perusahaan berbadan hukum di Indonesia yang terdaftar di Kementerian Hukum dan HAM.

Layanan Mortgage Master Indonesia sudah terdaftar di Kementerian Informasi, Komunikasi, dan Teknologi dengan nomor izin 003527.01/DJAI.PSE/01/2024.

Contact Us

© 2022 Mortgage Master, Inc.All Rights Reserved.

  • facebook
  • instagram